Rabu, 02 Februari 2011

TIMNAS




 Menjelang pertandingan ujicoba pertama kontra Pelita Jaya, Sabtu (5/2/2011), pemain timnas U-23 mulai menjajal rumput Stadion Gelora Bung Karno, Senayan.


 Hari ini (Kamis, 3/1/2011) timnas U-23 kembali berlatih seperti biasa. Tapi ada yang berbeda, karena kali ini latihan bukan dilakukan di Lapangan C melainkan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan.


Pemindahan lokasi latihan kali ini dilakukan untuk menjajal rumput lapangan agar para pemain dapat melakukan adaptasi dengan rumput Stadion GBK, Senayan. Riedl yang memimpin langsung latihan mengaku puas dengan kondisi lapangan.


"Ini latihan pertama kami di stadion (GBK), dan saya cukup puas dengan kondisi lapangan dan rumput,” ujarnya kepada wartawan.


Selain untuk proses adaptasi bagi pemain, keputusan ini sekaligus menindaklanjuti tanggapan Riedl tentang buruknya kondisi rumput di Lapangan C.


Seperti telah diwartakan sebelumnya, Alfred Riedl sempat mengeluhkan kondisi rumput yang terdapat di Lapangan C yang terletak di Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan.
Menurut pelatih asal Austria itu, kondisi rumput di lapangan latihan milik PSSI tersebut terlalu kaku sehingga berpotensi membuat pemain cedera.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar